Liputanpers.com – menyajikan informasi terbaru tentang 5 Resep Kupat Tahu Lezat yang Bikin Rindu Kampung Halaman, Yuk Coba di Rumah!.
Anda juga bisa mencari berita terkait dalam kategori Opini, yang selalu terupdate setiap hari.
Liputanpers merupakan portal berita yang berasal dari berbagai sumber media online maupun sumber informasi swadaya masyarakat.
Setiap informasi yang di publikasikan pada situs kami cantumkan sumber serta link dari situs terpercaya dan anda bisa mengunjungi situsnya yang pada akhir artikel ini.
Simak artikel menarik lainnya tentang 5 Cara Investasi Paling Efektif, Berikut ini berita selengkapnya yang kami rangkum di bawah ini:
5 Resep Kupat Tahu Lezat yang Bikin Rindu Kampung Halaman, Yuk Coba di Rumah!
Kupat tahu merupakan salah satu hidangan yang sederhana dan tersedia di berbagai daerah. Walaupun sama-sama kupat tahu, namun terdapat beberapa perbedaan sesuai dengan nama daerahnya yang akan mempengaruhi rasa dan juga beberapa bahan untuk membuatnya.
Salah satu yang menarik dari dari kupat tahu yakni kandungan tahu yang menyehatkan. Protein kedelai sebagai bahan utama pembuatan tahu dipercaya dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL), dilansir dari The Journal of Nutrition.
Tahu juga mengandung fitoestrogen yang disebut isoflavon – sekelompok bahan kimia yang ditemukan dalam makanan nabati yang memiliki struktur yang mirip dengan hormon estrogen perempuan, yang berpotensi mengurangi risiko kanker payudara menurut Research Cancer UK.
Baca Juga: Resep: Tahu Gejrot
Karena kupat tahu memiliki versi tersendiri di beberapa daerah, berikut ini adalah beberapa resep kupat tahu yang bisa dicoba di rumah yang berasal dari banyak tempat dan bisa disajikan untuk keluarga di rumah.
1. Resep Kupat Tahu Khas Bandung
Foto: Kupat Tahu -1.jpg (cookpad.com/Novafla)
Foto: Cookpad.com/Novafla
Bahan-bahan:
- 6 buah ketupat
- 6 buah tahu kuning Bandung
- 300 ml minyak goreng
- 200 gram tauge, siram air panas lebih dulu
- Secukupnya kecap manis
- Secukupnya bawang goreng
- Secukupnya kerupuk merah atau warna warni
Bahan Bumbu Saus Kacang:
Bumbu Halus:
Cara Membuat:
- Goreng tahu hingga kecoklatan lalu potong kecil-kecil atau sesuai selera.
- Potong-potong ketupat sesuai selera.
- Untuk membuat saus haluskan cabai merah, bawang putih, kacang tanah, dan terasi. Kemudian campurkan dengan air, asam jawa, gula merah, dan garam. Kemudian masak hingga mendidih dan berminyak, angkat dan sisihkan.
- Untuk penyajian, ambil piring saji lalu simpan potongan kupat, tahu dan juga tauge. Kemudian siram dengan saus kacang dan tambahkan kecap manis.
- Setelah itu, taburi dengan bawang goreng dan lengkapi dengan kerupuk merah atau warna-warni sebagai tambahan.
- Resep kupat tahu Bandung selesai dan siap disajikan.
2. Resep Kupat Tahu Khas Solo
Foto: Kupat Tahu -2.jpg (resepmasakanku.net)
Foto: Resepmasakanku.net
Bahan-bahan:
- 10 buah tahu putih kecil, goreng dan potong sesuai selera
- 5 lembar kol, iris halus
- Secukupnya mie telor, siangi lalu rendam dengan air panas
- 5 buah ketupat, potong sesuai selera
- Secukupnya bawang goreng untuk taburan
- 1 sdm seledri yang diiris halus
- 5 lembar daun Jeruk Purut, iris tipis
- 10 buah cabai rawit merah, potong melintang tipis-tipis
Bumbu Kuah/Saus:
- Bawang putih, haluskan
- 150 gram gula merah
- 1 sdm gula pasir
- 400 ml air
- 5 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
- 2 lembar daun Jeruk Purut
Cara Membuat:
- Untuk membuat saus, rebus air dengan bawang putih, gula merah, gula pasir, kecap manis, garam dan daun jeruk purut hingga mendidih, kemudian larutkan gula. Tes rasa.
- Selanjutnya siapkan piring, gerus cabai rawit sesuai selera dan susun ketupat, kol, mie telor, dan tahu goreng. Kemudian siram dengan kuah atau sausnya.
- Terakhir, taburi dengan irisan daun jeruk, seledri dan bawang goreng untuk menambah cita rasa.
- Resep kupat tahu khas Solo selesai dan nikmat dimakan selagi hangat.
3. Resep Kupat Tahu Padalarang
Foto: Kupat Tahu -3.jpg (cookpad.com/Dapurairin)
Foto: Cookpad.com/Dapurairin
Bahan Kupat:
- 3 cup beras
- Secukupnya daun pisang batu
- Secukupnya air
Bahan Pelengkap:
Bahan Kuah:
- 1 bungkus soun
- 500 ml santan encer
- 250 ml santan kental
- 2 batang serai
- 4 lembar daun salam
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula merah
- Secukupnya kaldu ayam
Bahan Bumbu Halus:
- 6 buah cabe merah besar, buang bijinya
- 5 buah cabe merah keriting
- 2 siung bawang putih
- 6 butir kemiri
- 6 butir lada
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 buah tomat
Cara Membuat:
- Cuci bersih beras lalu tiriskan. Siapkan daun pisang lalu buat selongsong, kemudian sematkan lidi disalah satu ujungnya.
- Isi beras setengahnya dengan menggunakan sendok teh, lalu sematkan lidi diujung satunya lagi.
- Kemudian tata lontong di dalam panci presto, lalu beri air setinggi 3/4 dari tinggi panci presto, lalu presto lontong selama 1 jam, kemudian matikan api.
- Jika sudah tidak mendesis, buka tutup panci presto, angkat lalu taruh lontong dengan posisi berdiri, diamkan hingga dingin dan lontong akan mengeras.
- Siapkan bahan lainnya seperti tahu kuning Bandung, telur rebus, soun, dan bumbu lainnya.
- Siapkan juga ketumbar dan lada, lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga wangi, beri daun salam dan serai, aduk rata lalu beri santan encer.
- Kemudian masukkan santan kental, aduk rata. Kemudian masukkan soun dan telur rebus, beri garam, gula merah dan kaldu ayam, aduk-aduk agar santan tidak pecah dan tes rasa. Jika sudah mendidih, matikan apinya.
- Setelah itu tuang kuah ke dalam panci. Kemudian goreng tahu kuning hingga matang kecoklatan.
- Untuk menyajikan, siapkan piring dan masukkan potongan kupat/lontong dan tahu kuning goreng. Siram dengan kuah dan beri sedikit kecap manis lalu sajikan dengan tambahan kerupuk.
- Resep kupat tahu Padalarang selesai. Moms bisa menyajikannya sebagai sarapan untuk Si Kecil.
Baca Juga: Resep Tahu Sambal Terong Belanda, Pedas dan Segar!
4. Resep Kupat Tahu Bumbu Kacang
Foto: Kupat Tahu -4.jpg (cookpad.com/Dwipuspitahastuti)
Foto: Cookpad.com/Dwipuspitahastuti
Bahan-bahan:
- Secukupnya kupat
- Secukupnya tauge, buang ekor/akar
- Secukupnya tahu goreng
Bahan Bumbu Halus:
- 200 grm kacang tanah, goreng dan blender terpisah
- 3 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- Seruas jahe
- 7 cabe keriting
- 1 sdm gula pasir
- Secukupnya minyak untuk menumis
- 2 gelas air
- 1 sdt penyedap rasa/kaldu jamur
- 3 lbr daun salam
- 1 batang daun bawang
Bahan Pelengkap:
- Sambal
- Bawang goreng
- Kerupuk
- Kecap manis
Cara Membuat:
- Blender semua bumbu halus seperti bawang merah, bawang putih, cabe, dan jahe
- Kemudian tumis daun bawang dan daun salam. Setelah harum, masukkan bumbu halus dan tumis sampai wangi.
- Setelah itu, masukkan kacang tanah dan tambahkan air. Aduk terus sampai tercampur dan mengental.
- Kemudian masukkan gula, garam, dan penyedap. Masak hingga mendidih dan keluar minyak. Tes rasa, angkat, dan sisihkan.
- Sajikan dengan pelengkap. Resep kupat tahu bumbu selesai dan bisa dinikmati.
5. Resep Kupat Tahu Magelang
Foto: Kupat Tahu -5.jpg
Foto: Resepkoki.id
Bahan-bahan:
- 4 buah ketupat matang, potong sesuai selera
- 4 buah tahu putih
- 2 genggam tauge
- 2 lembar kol, diiris
- 1 bks mie instan
- 4 sdm kacang tanah
- 2 batang seledri, iris halus
- Secukupnya minyak, untuk menggoreng
Bahan Kuah:
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 7 bua cabai rawit, haluskan
- ½ sdt asam jawa
- 4 sdm kecap manis
- 2 sdm gula merah
- ½ sdt garam
- 500 ml air
Bahan Pelengkap:
- Secukupnya bawang merah goreng
- Secukupnya kerupuk
Cara Membuat:
- Panaskan minyak dan goreng tahu putih hingga matang. Angkat dan tiriskan. Kemudian potong sesuai selera.
- Setelah itu, goreng kacang tanah hingga matang dan kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Kemudian didihkan air dalam panci dan rebus tauge dan kol sekitar 1 menit. Angkat dan tiriskan.
- Rebus mie instan hingga matang dan ambil mi-nya saja tanpa bumbu. Kemudian angkat dan tiriskan.
- Untuk membuat kuah, campur semua bahan kuah menjadi satu di dalam panci, lalu didihkan. Tes rasa.
- Kemudian tata kupat dan tahu goreng dalam piring saji. Beri mie, tauge, kol, dan kacang lalu siram dengan kuah. Tambahkan taburan seledri, bawang merah goreng, dan kerupuk.
- Resep kupat tahu Magelang selsesai dan siap disajikan.
Baca Juga: 3 Resep Olahan Tahu untuk Anak yang Pasti Disuka
Tergiur oleh resep yang mana, Moms? Tentunya seluruh anggota keluarga juga akan memiliki favoritnya masing-masing ya.
- https://news.cancerresearchuk.org/2002/07/05/researchers-reveal-soyas-effects-on-breast-tissue/?awc=2584_1622536075_71c01233db911495f92461e75269ef82
- https://academic.oup.com/jn/article/134/9/2395/4688788
- https://www.bbcgoodfood.com/howto/guide/ingredient-focus-tofu
- https://cookpad.com/id/resep/15016898-kupat-tahu-bumbu-kacang
- https://cookpad.com/id/resep/11102043-kupat-tahu-padalarang
- http://harianresep.blogspot.com/2015/03/3-resep-kupat-tahu-khas-jawa.html
- https://resepkoki.id/resep/resep-kupat-tahu-magelang/
Kesimpulan
Itulah informasi tentang 5 Resep Kupat Tahu Lezat yang Bikin Rindu Kampung Halaman, Yuk Coba di Rumah! yang bisa kami berikan, semoga bermanfaat.
Berita selengkapnya bisa anda akses melalui link berikut ini: Situs Lowongan Kerja Indonesia