Booking Service di Suzuki Mobil Lampung Dapat Diskon

Booking Service di Suzuki Mobil Lampung Dapat Diskon



metro umdsd

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG – Service Manager PT. Persada Lampungraya Urip Dermawan mengatakan, selain memberikan promo penjualan unit baru juga memberikan banyak kemudahan bagi pelanggan setia Suzuki.

Read More

Diantaranya adalah adanya memberikan one stop service solution, artinya PT Persada Lampungraya selain menyediakan paket servis berkala dan general repair, juga menyediakan sporing balancing termasuk nitrogen, perawatan AC, engine dressing, poles bodi dan jamur kaca, restoring chamber, serta restoring injector.

“Sampai tgl 30 Juni ini kami memberikan diskon 15% jasa servis dan diskon 10% untuk part & material. Promo ini berlaku di seluruh jaringan Suzuki PT. Persada Lampungraya dengan cara melakukan booking sebelum melakukan servis”, ujar Urip.

Khusus untuk pembilan New Carry pickup, All New Ertiga, dan XL7, sparepart, oli dan material sudah masuk kedalam pembelian. Sehingga pelanggan tinggal mengajukan klaim saja untuk sparepart, oli, dan materialnya.

Klaim harus dilakukan di dealer Suzuki, dengan batasan waktu enam bulan atau 10 ribu kilometer, tergantung mana yang lebih dahulu dicapai.

Technical Advisor PT. Persada Lampungraya Edo menambahkan new carry pickup adalah mobil dengan mesin 1.500 cc dengan konsumsi bahan bakar yang lebih hemat.

Selain itu New Carry Pickup juga sudah dilengkapi sistem immobilizer untuk kunci kontak sehingga relatif lebih aman dari pencurian mobil.(*)





Source Tribun Lampung