Deklarasi Visi-Misi KIB Bisa Menggeser ‘Politik Catwalk’

Deklarasi Visi-Misi KIB Bisa Menggeser 'Politik Catwalk'
Deklarasi Visi-Misi KIB Bisa Menggeser 'Politik Catwalk'

Mengenal Deklarasi Visi-Misi KIB Bisa Menggeser ‘Politik Catwalk’ yang digagas para politik indonesia yang menurut rakyat semakin kesini semakin menyusahkan rakyat.

Dikutip dari portal berita cnn indonesia Pakar politik dari Cyrus Network Hasan Nasbi mengatakan bahwa langkah Koalisi Indonesia Bersatu menyusun visi dan misi dalam menghadapi Pemilu 2024 merupakan sebuah politik gagasan.

Read More

Menurutnya, langkah KIB itu bisa menggeser cara politik catwalk yang masih dimainkan parpol lain selama pemilu-pemilu sebelumnya. Sehingga Indonesia bisa mendapatkan pemimpin yang tak sekadar memberikan hiburan lewat Pemilu 2024 mendatang.

“Politik gagasan ini diharapkan menggeser politik lenggak lenggok atau politik catwalk. Sebab kita harus mencari pemimpin yang sesuai dengan kebutuhan kita, bukan sekadar pemimpin yang memenuhi dahaga publik untuk mendapatkan hiburan,” kata Hasan kepada wartawan, Senin (15/8).

Ia mengakui langkah KIB ini tidak populer. Menurutnya, selama ini tokoh-tokoh politik di Indonesia masih menggunakan cara remeh-temeh untuk meraih popularitas, bukan lewat gagasan.

“Ini yang akan menjadi ikatan antara masyarakat, parpol dan capres mereka. Ini yang akan dikoreksi dan dipertengkarkan di publik 1,5 tahun mendatang, bukan lagi pertengkaran identitas dan hal-hal lain yang tidak berhubungan dengan kemajuan bangsa. Malah merusak kerukunan bangsa,” ujarnya.

Ia memandang, langkah yang dilakukan KIB merupakan sebuah kemajuan, karena biasanya koalisi parpol kerap dibentuk di detik-detik akhir jelang waktu pendaftaran pasangan capres-cawapres tanpa punya kesempatan untuk merumuskan visi, misi, dan program kerja bersama selama ini.

Menurutnya, langkah ini memperlihatkan koalisi yang mau berbenah dan bergerak maju seperti parpol di negara modern lain.

“Kesepakatan mereka bukan sekadar figur atau selembar kertas kerja sama, melainkan kesamaan pandangan dan program kerja yang dituangkan tertulis sehingga bisa juga dievaluasi juga oleh masyarakat luas” katanya.

Sebelumnya, tiga ketua umum parpol yang tergabung di KIB telah menyampaikan visi dan misi dalam menghadapi Pemilu 2024. Namun, mereka belum mengumumkan siapa capres yang bakal diusung KIB di Pemilu 2024.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan pihaknya saat ini baru fokus pada visi misi KIB. Menurutnya, visi misi penting untuk menentukan arah Indonesia ke depan.

“Ini kan chapter berikut [visi misi], kami baru pada bab dua, mengenai ini [capres] nanti kami akan sampaikan selanjutnya,” kata Airlangga di Hotel Shangri-la, Surabaya, Minggu (14/8).

Source link