VP Corcomm PT Pegadaian, Basuki Tri Andayani, saat menyampaikan glory speech menyatakan syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diberikan. “Sejak beberapa tahun terakhir PT Pegadaian terus mengotimalkan website, media sosial maupun media massa online sebagai sarana komunikasi kepada masyarakat. Optimalisasi media-media digital ini sejalan dengan program transformasi yang dicanangkan oleh manajemen”.
Ada dua agenda besar transformasi yang dilakukan oleh PT Pegadaian yakni transformasi digital dan kultural. “Transformasi digital yang dilakukan oleh perusahaan dilakukan dalam rangka meningkatkan kecepatan, kenyamanan dan keakuratan proses bisnis baik di front office maupun back office. Begitu pula dengan kanal komunikasinya, perusahaan terus mengembangkan beragam aplikasi digital, media sosial maupun media online,” ujarnya.
Sedangkan transformasi kutural dilakukan dengan terus melakukan internalisasi dan implementasi budaya AKHLAK dalam kehidupan sehari-hari. AKHLAK merupakan budaya perusahaan BUMN maupun anak usaha BUMN yang merupakan akronim dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif.
Founder dan CEO Infobrand, Tri Raharjo, mengatakan penilaian Top Digital PR Award 2022 ini dilakukan dengan metode desk survey yang mengacu kepada media digital.
“Dewan juri memberikan penilaian berdasarkan 3 parameter yaitu Digital Media Aspect, Digital Sentiment Aspect, dan Digital Awareness Aspect. Dengan penilaian ini diharapkan mendorong agar para pemilik brand terus mengoptimalkan kanal komunikasi digital sebagai sarana membangun citra positif brand kepada masyarakat,” tutur Tri.
Ajang Top Digital PR Awards digelar oleh TRAS N CO Indonesia, sebuah perusahaan consulting terkemuka yang mendedikasikan diri terhadap penelitian akan perkembangan brand & bisnis di Indonesia, bekerja sama dengan SUARAPEMERINTAH.ID. Penilaian Indonesia Top Digital PR Index 2022 dilakukan pada bulan Desember 2021-Februari 2022, terhadap lebih dari 400-an anak perusahaan (Subsidiary) BUMN di Indonesia. (*)