Vaksinasi Massal Tahap II di Kota Metro Sasar Lansia dan Disabilitas

Vaksinasi Massal Tahap II di Kota Metro Sasar Lansia dan



vaskinasi tahap dua di masjid taqwa

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, METRO – Kota Metro kembali melakukan vaksin massal tahap dua yang ditujukan bagi guru, lansia, disabilitas, dan pelaku pelayanan publik. 

Read More

Wali Kota Wahdi mengatakan, vaksinasi tahap pertama telah dilakukan bulan lalu, saat ini tahap dua. Kegiatan vaksinasi dilakukan di dua tempat. Yakni Aula Kelurahan Mulyojati dan Halaman Masjid Taqwa Kota Metro.

“Vaksinasi kedua ini berlangsung tiga hari mulai tanggal 5 sampai 7 Juli 2021 yang dibagi menjadi dua gelombang. Ini untuk meminimalisir adanya penumpukan massa, jadi dua gelombang,” tukasnya, Selasa (6/7).

Gelombang pertama dimulai jam 08.00 sampai 10.00 WIB. Kemudian dilanjutkan lagi pukul 10.00 hingga 12.00 WIB untuk gelombang kedua. Peserta telah diinformasikan untuk datang sesuai dengan jadwal yang ditetapkan. 

Baca juga: Vaksinasi Massal di Diskes Lampung Timbulkan Kerumunan, IDI Apresiasi Eva Dwiana

Adapun masing-masing lokasi vaksinasi berjumlah 250 orang yang terdata dari tiga kelurahan. Untuk pengamanan, TNI, Polri dan Satpol-PP serta Dinas Perhubungan Kota setempat. 

Sementara Adi Hartadi, salah satu ASN di Kota Metro yang mengikuti vaksin tahap dua mengaku, vaksinasi adalah hal penting untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah setempat. 

“Alhamdulillah, saya kedua kali. Ini langkah awal masyarakat, khususnya saya sendiri, untuk turut memutus penyebaran covid dan mendukung pemerintah. Dan setelah ini harus lebih ketat lagi dalam menjaga kesehatan dan kebersihan,” tuntasnya.





Source Tribun Lampung